Cara Tepat Merawat PC/Laptop Setelah Install Ulang OS (Windows)

Diposting oleh Blogger Newbie on Sabtu, 27 Juli 2013

Cara Tepat Merawat PC/Laptop Setelah Install Ulang OS (Windows)

Cara Tepat Merawat PC/Laptop Setelah Install Ulang OS (Windows) - Lintas Berita - Hai sobat, alhamdulillah hari ini saya bisa update lagi blog tercinta ini. LintasBerita3.info merupakan tempatnya berita melintas dari berbagai sumber terpercaya.
Tanpa basa-basi langsung simak aja postingan saya yang berjudul Cara Tepat Merawat PC/Laptop Setelah Install Ulang OS (Windows) di bawah ini.

Assalamualaikum Wr.Wb . 
Mungkin diantara semua orang, install Windows itu gampang-gampang susah. Mulai dari Windows 3.1 sampai dengan Windows 8.1 Preview. Tapi banyak juga orang yang gemar teknologi tetapi tidak tahu apa itu teknologi. Misalnya seperti perawatan PC/Laptop/Smartphone, penanggulangan masalah pada PC/Laptop/Smartphone, dan lainnya. Jika kita merasa PC/Laptop kita terasa lambat/lemot, mungkin di pikiran kita adalah mengapa PC/laptop saya kok Lemot ???. Menurut mereka, dengan kejadian seperti itu, mereka mungkin akan membawanya ke tukang Service PC/Laptop. Mereka berasumsi bahwa PC/Laptop mereka memang sudah bertahun-tahun lamanya mereka gunakan. Singkat cerita, mereka akhirnya menginstall ulang Windows PC/Laptop. Padahal menurut saya, apabila mereka dapat merawat dan menjaga PC/Laptop dulu-dulu, pasti PC/Laptop mereka sebagian baik-baik saja. Mengapa saa mengatakan sebagian?. Karena umur suatu OS meskipun sering dirawat adalah sekitar -+2 tahun. 

Menurut pengalaman saya yang sudah pernah menginstall OS, banyak sekali yang kita butuhkan setelah menginstall suatu OS. Berikut adalah daftarnya :

1. Install Driver Pendukung
Yap, driver pada OS diibaratkan sebagai seorang pengemudi, dan OS tersebut adalah mobilnya. Meskipun kita mempunyai mobil tetapi awak/pengemudinya tidak ada, maka Mobil itu bisa dikatakan kurang enak untuk dikendalikan. Driver disini untuk PC yang paling penting adalah driver untuk VGA, LAN, USB,Audio/Sound. Untuk yang lainnya bisa kita tambahkan komponen Hardwarenya di dalam Motherboard. Untuk Laptop semua Driver adalah penting. karena di dalam Laptop, semua komponen Hardware pendukung telah tertancap dan kita hanya perlu memasang drivernya. Driver harus cocok dengan Hardware yang terpasang di dalam PC/Laptop. Apabila ada ketidak cocokan antara Hardware yang terpasang dengan drivernya, maka kemungkinan paling tidak mengalami Blue screen atau kita harus menginstall Ulang OS nya lagi. Untuk mendapatkan driver sangatlah mudah. Driver banyak sekali di internet. Kita bisa mendownload langsung, atau dengan Update Driver Otomatis lewat Device Manager bawaan Windows. Kita harus pintar-pintar untuk menginstall sebuah driver setelah Install OS, jika tidak akan terjadi kejadian seperti tadi.

2. Install Software Yang Penting Saja
Cobalah untuk menginstall Software yang penting saja yang akan kita gunakan. Saya pernah mengalami hal terburuk karena terlalu banyak menginstall Software yang menyebabkan OS menjadi lemot, dan yang paling parah yaitu Harddisk kita akan terkena Bad Sector. Untuk itu install software yang menurut Anda penting untuk digunakan.. Jadilah orang yang bijak. 

3. Jangan terlalu banyak Uninstall Software

Uninstall Software memang cara untuk menghapus suatu aplikasi/software di PC/Laptop kita. Tapi menurut pengalaman saya, Uninstall terlalu banyak software juga dapat membuat Lemot dan bahkan bisa terkena Bad Sector. Uninstall Software bawaan Windows memang mudah, tetapi file-file sisa masih banyak sekali yang tersimpan, entah itu file-file saat install, temporary, atau file-file tersembunyi dari aplikasi tersebut. Untuk itu, gunakan software untuk Uninstall dengan mudah dan bersih. Saya sarankan menggunakan software aplikasi Your Uninstaller. Software tersebut selain memudahkan untuk Uninstall software, juga bisa membersihkan sisa-sisa sampah software tersebut yang ada di dalam PC/Laptop kita. Gunakan lah Mode yang Super Mode untuk lebih bersih menguninstall sebuah software. 

4. Bersihkan file-file yang tidak terpakai/sampah secara rutin dan Bersihkan Registry secara rutin.
Pernahkah anda mendapati bahwa kapasitas Harddisk/penyimpanan OS ( Drive C: ) semakin membengkak?. Ini bisa diakibatkan oleh banyaknya file-file sampah yang mendiami Drive C kita. File-file tersebut bisa berasal dari Temporary Files, Windows Error Reporting, Tools di suatu Software, System Windows, Cache Browser, History Browser, dll. Itu akan semakin membuat kinerja sebagian besar dan atau  sebagian kecil PC/Laptop menjadi sangat lambat. Untuk itu kita harus rutin untuk membersihkan sile-sile sampah tersebut. Disini saya sarankan untuk menggunakan Software CCleaner. Software tersebut dapat membantu kita untuk membersihkan file-file sampah dan membersihakn Registry Editor kita dari file registry yang tidak terpakai ataupun error. 

5. Update Antivirus setiap hari.
Antivirus merupakan sebuah software untuk menangani, membersihkan, mengkarantina, dan menghapus suatu virus, trojan, worm, dll, memproteksi PC/Laptop. Antivirus saat ini semakin banyak sekali fitur yang tersedia, selain sebagai pengaman untuk PC/Laptop, para pembuat antivirus juga menambahkan proteksi Malware/Adware dari Internet. Antivirus sekarang juga untuk melindungi e-mail penggunanya. Untuk yang Antivirus, banyak sekali jenisnya di dunia. Saya sarankan untuk hanya menginstall DUA Antivirus di PC/Laptop kita (Antivirus Lokal dan Interlokal). Jangan lupa untuk mengupdatenya setiap hari.

6. Update Windows (Bagi Windows yang ORIGINAL)
Update Windows akan meningkatkan performa OS tersebut dan menambah sistem keamanan untuk OS tersebut juga. Update Windows juga mempunyai kekurangan, yaitu :
- Dibutuhkan koneksi cepat dan stabil untuk mendownload Update.an dari Microsoft.
- Memakan kapasitas Harddisk khususnya untuk partisi Drive C.
Untuk itu, saya sarankan minimal 100 GB untuk Drive C. apabila tidak memadai, coba anda beli Harddisk Eksternal untuk menyimpan data Anda.

Sekian dari saya. Assalamualakum Wr.Wb.

Sekian Dulu Update Kali Ini Semoga Artikel Cara Tepat Merawat PC/Laptop Setelah Install Ulang OS (Windows) Dapat Memberikan Manfaat Untuk Para Pembaca Semua.

Tempatnya Berita Melintas Hanya Di Aku Suka Menulis

Kumpulan Informasi

Silahkan Like Halaman Fans Page Kami. Agar Kami Bisa Tetap Terhubung Dengan Anda Lewat Facebook Dan Dapatkan Informasi Unik dan Menarik Lainnya.

Artikel Terkait:

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar